BERHASIL: Inilah Cara Membuka Blokir di Facebook (FB) Sendiri
Cara Membuka Blokir di FB Sendiri - Diantara sekian banyak media sosial yang ada sekarang ini, Facebook atau yang biasa disingkat menjadi FB masih tetap bertahan. Bahkan bisa dikatakan juga bahwasanya Facebook ini adalah salah satu yang paling populer dan paling banyak digunakan. Hal ini tentu tidak terlepas dari beragamnya fitur yang semakin membuat nyaman para pengguna, dan salah satu fitur tersebut adalah fitur block.
Fitur ini memungkinkan Anda untuk memblokir akun orang lain sehingga akun tersebut tidak akan bisa melihat atau mengakses akun Anda. Namun, jika Anda kemudian merasa ingin berteman kembali dengan akun yang diblokir tersebut, Anda bisa membuka blokirannya. Caranya? Sangat mudah kok, cukup lakukan salah satu cara membuka blokir di FB yang satu ini.
1. Membuka Blokir FB Menggunakan Laptop atau Komputer
Untuk Anda yang ingin membuka blokir FB dengan menggunakan laptop atau komputer, Anda hanya perlu mengikuti langkah-langkah yang ada di bawah ini.
a. Silahkan Anda akses akun FB Anda sendiri
b. Jika akun FB sudah terbuka, Anda bisa melanjutkannya dengan klik tanda panah ke arah bawah. Tanda ini terdapat di sisi atas kanan layar
c. Jika tanda tersebut sudah Anda buka, nanti akan muncul beberapa pilihan. Nah, sampai di sini Anda perlu memilih yang Settings atau Pengaturan
d. Kalau sudah selesai, maka menu Settings atau Pengaturan ini akan memunculkan beberapa pilihan lagi. Di sini, Anda perlu memilih menu Blocking
e. Nanti layar akan menampilkan beberapa menu salah satunya adalah Block Users. Menu ini berisikan akun-akun yang telah Anda blokir sebelumnya. Silahkan Anda cermati daftar tersebut lalu klik Unblock di samping akun yang hendak Anda buka blokirnya
f. Jika Anda sudah selesai klik Unblock, maka Anda akan ditanyakan ulang mengenai keputusan Anda membuka blokir. Jika Anda benar-benar yakin, silahkan Anda klik Confirm atau konfirmasi. Dengan demikian akun tersebut secara otomatis sudah bisa mengakses akun Anda lagi
2. Cara Membuka Blokir FB Sendiri dengan Menggunakan Android
Kalau Anda lebih suka menggunakan android dibandingkan dengan laptop atau komputer, maka Anda bisa memilih cara yang kedua ini. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.
a. Silahkan Anda buka akun FB Anda
b. Setelah terbuka, Anda bisa langsung pilih tanda yang berupa tiga garis dibagian pojok kanan atas. Tanda ini adalah kunci agar Anda bisa membuka menu Pengaturan atau Settings
c. Kalau sudah, silahkan Anda pilih menu Setting and Privacy
d. Lalu lanjutkan dengan memilih menu yang sama, yakni Settings
e. Setelah itu akan muncul beberapa opsi di layar. Di tahap ini Anda perlu memilih menu Blocking. Pada menu inilah Anda bisa mengatur akun yang telah Anda blokir sebelumnya
f. Jika sudah, Anda bisa langsung melihat daftar Blocked People lalu pilih akun yang hendak Anda buka blokirnya. Jika Anda sudah menemukan akun yang tepat, Anda bisa langsung pilih Unblock
g. Setelahnya Anda akan diminta untuk melakukan konfirmasi pembukaan blokir atau justru membatalkannya. Jika Anda sudah yakin akan membuka blokiran tersebut, silahkan Anda pilih Unblock. Dengan begini, akun yang telah Anda unblock tersebut bisa langsung mengakses akun Anda
3. Cara Membuka Blokir FB Jika Akun Anda yang Diblokir oleh Teman
Dua cara di atas bisa Anda lakukan apabila Anda yang telah memblokir akun FB teman Anda. Jika yang terjadi adalah sebaliknya, yakni akun FB Anda yang diblokir oleh teman, maka Anda bisa melakukan cara membuka FB yang diblokir dengan langkah-langkah berikut.
a. Pastikan dulu bahwa akun teman Anda memang telah memblokir Anda, bukan menghapus akunnya sendiri atau menonaktifkannya
b. Jika sudah, ada baiknya jika Anda mempertimbangkan alasan kenapa teman tersebut memblokir Anda. Ada banyak kemungkinan yang bisa mendorong terjadinya hal ini, diantaranya ialah alasan pekerjaan, selisih paham atau yang lainnya
c. Kalau hal tersebut sudah Anda lakukan, maka Anda bisa langsung mencari cara untuk menghubunginya tanpa menggunakan FB. Anda bisa menghubungi teman tersebut baik menggunakan akun media sosial yang lainnya, alamat surel ataupun nomor telepon
d. Kalau Anda sudah berhasil menghubungi teman tersebut, silahkan Anda tanyakan alasannya kenapa dia memblokir Anda. Ingat gunakan kata-kata yang sopan supaya dia tidak tersinggung. Lalu beri tahu dia bahwa Anda ingin kembali menjalin hubungan pertemanan dengannya di FB
e. Setelah itu Anda hanya perlu menunggu tanggapan dari teman Anda. Kalau memang dia bersedia untuk membuka blokirnya, maka selamat Anda bisa berteman lagi dengannya di FB. Tetapi kalau Anda justru tidak mendapat tanggapan sama sekali, disarankan agar Anda tidak melakukan komunikasi dengannya lagi supaya dia tidak merasa diganggu oleh Anda
4. Membuka Blokir FB dengan Cara Mengajukan Permohonan atau Banding Penarikan Pemblokiran Akun FB
Jika cara yang sebelumnya adalah cara untuk membuka blokir FB yang dilakukan oleh teman, maka cara yang satu ini bisa Anda tempuh apabila yang memblokir akun Anda adalah pihak Facebook sendiri. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.
a. Pastikan kembali bahwasanya akun FB Anda memang sudah diblokir. Dalam hal ini, Anda perlu masuk ke akun FB Anda menggunakan alamat email serta password yang biasa Anda gunakan, lalu klik Login
b. Jika pada tahap ini Anda justru memperoleh pesan bahwa Akun Dinonaktifkan atau Account Disabled, maka itu sudah pasti bahwa akun Anda memang diblokir oleh pihak FB. Ini menjadi pertanda bahwasanya Anda bisa mengajukan permohonan atau banding
c. Silahkan langsung Anda buka halaman ‘Akun Facebook Pribadi Saya Dinonaktifkan’ atau ‘My Facebook account has been disabled’. Sangat disarankan agar Anda melakukan hal ini menggunakan komputer atau laptop supaya lebih mudah
d. Jika halaman yang dimaksud sudah terbuka, maka Anda bisa langsung mengklik tautan ‘Submit an appeal’ guna memperoleh formulir untuk mengajukan banding.
e. Tautan yang dimaksud di atas biasanya terletak di sebelah kanan pesan yang berbunyi ‘Jika Anda yakin akun Anda dinonaktifkan karena kesalahan silahkan’, atau jika dalam bahasa Inggris ‘If you think your account was disabled by mistake, please’
f. Tunggu beberapa saat hingga layar menampilkan formulir banding. Apabila ternyata pada tahap ini Anda justru diminta untuk keluar dari akun, maka silahkan Anda tutup browser Anda lalu buka lagi. Sekedar saran, sebaiknya Anda hapus dulu cookie browser sebelum melanjutkan
g. Masukkan alamat email ataupun nomor telepon yang Anda pakai untuk membuka akun FB
h. Selanjutnya silahkan Anda masukkan nama yang dipakai untuk akun FB pada bagian ‘Your Full Name’
i. Setelah itu, silahkan Anda unggah foto kartu identitas baik berupa kartu pelajar, SIM ataupun paspor. Foto yang dimaksud ialah bagian depan serta belakang kartu identitas
j. Setelah selesai, silahkan Anda lihat bagian ‘Additional Info’ atau ‘Tambahkan Info’, silahkan Anda masukkan informasi yang sekiranya bisa membuat pihak FB mempercayai Anda
k. Kalau sudah, silahkan Anda klik ‘Send’ atau ‘Kirim’ yang ada di bagian bawah kanan formulir. Setelah itu Anda hanya perlu menunggu sampai pihak Facebook memberitahukan keputusan akan permohonan Anda tersebut
Berbagai cara membuka blokir FB di atas sangat mudah diterapkan bukan? Silahkan Anda pilih cara yang sesuai dengan kondisi Anda.
Demikian informasi berfaedah, semoga bermanfaat. Tolong bantu share ya. Terima kasih.
Baca Juga: 5 Cara Bijak Memanfaatkan Teknologi Terbaru